Mengapa Instagram Menjadi Social Media Terpopuler

Popularitas Instagram telah berkembang sejak rilisnya pada tahun 2010 lalu. Dengan pengguna aktif melebihi 500 milyar, Instagram telah menjadi platform social media terpopuler kedua setelah Facebook. Marketer melihat perkembangan ini sebagai tambang emas.

Hal ini dapat dilihat dari meningkatnya jumlah pengiklan di Instagram, yang naik dua kali lipat dalam kurun waktu 6 bulan ini. Sekarang platform social media berbasis aplikasi ini telah memiliki lebih dari 1 milyar pengiklan. Hal ini karena Instagram memang dianggap sebagai tempat terbaik untuk interaksi dengan konsumen. Akan tetapi, apa sebenarnya yang membuat Instagram begitu mudah untuk dijadikan media interaksi dengan pengguna? Dan bagaimana para marketer memanfaatkannya?

5 Strategi Instagram Stories, Fitur Social Media Generasi Milenial

Sudah bukan menjadi rahasia lagi bahwa generasi milenial gemar menggunakan platform social media Instagram. Berawal hanya berfungsi sebagai album foto online, Instagram telah menambah berbagai fitur yang membuat mereka betah untuk tetap menggunakan platform social media berbasis aplikasi mobile ini. Salah satu fitur tersebut adalah Instagram Stories. Tidak hanya digemari oleh generasi milenial, penggunaannya pun sangat bermanfaat bagi pelaku bisnis. 

Kembalikan Fokus Dengan 6 Pilihan Website Relaksasi

Meskipun internet menyediakan berbagai kemudahan dalam genggaman, terkadang keberadaannya malah membawa kejenuhan. Menjelajahi berbagai drama, argumen, dan berita terkini yang tidak ada habisnya di social media melelahkan pikiran. Apapun itu, duduk menghadap komputer terus-menerus dapat meningkatkan level stress anda. Untuk itu, cobalah untuk istirahat. Jika memang pekerjaan anda tidak dapat ditinggal, maka gunakanlah website relaksasi untuk menyegarkan pikiran. Berikut beberapa website yang dapat mengalihkan perhatian anda sejenak sehingga anda pun bisa kembali bekerja dengan konsentrasi baru.

5 Strategi Digital Marketing Untuk Website Maupun Social Media

Marketing online atau yang juga dikenal dengan sebutan digital marketing menjadi peran penting untuk memposisikan bisnis diantara kompetitor dalam persaingan industri. Karena kompetitor dan target konsumen yang terus menggunakan internet, maka digital marketing adalah jalan yang harus ditempuh agar bisnis dapat berkembang. Praktisi digital marketing dapat nampak begitu membingungkan bagi pemilik bisnis skala kecil. Berikut 5 strategi simpel digital marketing yang dapat diikuti oleh pemilik bisnis untuk membantu mengembangkan bisnisnya. 

3 Pilihan Aplikasi Email Marketing Untuk Integrasi Website

Inti dari marketing adalah memberikan informasi produk kepada target konsumen. Media yang digunakan untuk menyebarkan informasi tersebut bermacam-macam. Tidak seperti puluhan tahun lalu yang masih terbelenggu oleh iklan cetak tradisional, jaman digital sekarang telah mempunyai berbagai pilihan lainnya. Mulai dari Google AdWords, Google AdSense, Facebook Ads, email marketing, pilihannya beragam. Salah satunya yang masih menjadi praktik wajib tiap bisnis adalah email marketing. 

4 Kandungan Dibalik Konten Viral Social Media

Viralnya konten telah menjadi tujuan kedua setelah naiknya angka penjualan dari campaign marketing online. Hal ini dikarenakan konten yang menjadi viral dapat meningkatkan brand awareness dan angka penjualan sekaligus secara drastis. Namun, tren social media yang terus berganti membuat macam konten yang berpotensi untuk menjadi viral terus berubah. Terlebih lagi, jalannya algoritma social media yang tidak dapat diketahui secara pasti menambah sulitnya membuat konten untuk menjadi viral. Meskipun ada variabel yang tidak ditemukan solusinya seperti kedua hal tersebut, masih terdapat aturan main yang konsisten untuk konten marketing. Faktor lain seperti kebiasaan pengguna dan psikologi manusia dapat diprediksi sehingga bisa diterapkan dalam pembuatan konten marketing.  Sebelum mengeposkan konten, pastikan anda telah menerapkan hal-hal berikut.

Manfaat Email Newsletter Website Untuk Pertumbuhan Bisnis

Email newsletter sering dianggap sebagai strategi marketing yang tidak efektif. Akan tetapi, riset industri baru-baru ini telah membuktikan bahwa email newsletter tidak hanya efektif dalam hal mengembangkan bisnis, melainkan juga efektif dalam pengeluaran dananya sehingga dapat membawa ROI atau return on investment yang tinggi. Email newsletter hanya membutuhkan dana yang setara dengan sepertiga dana yang diperlukan untuk iklan cetak tradisional. Dengan demikian, para pelaku bisnis skala kecil dapat menghemat dana sehingga dapat dialokasikan untuk keperluan lain. Berikut adalah beberapa keuntungan yang bisa didapatkan dengan menggunakan email newsletter untuk pertumbuhan bisnis anda.

Tips Email Marketing Untuk Memulai Newsletter Website

Meskipun ragam marketing online semakin banyak seperti SEO, Google AdWords, Google AdSense, marketing social media, dan sebagainya, email marketing masih tetap terbukti menjadi cara yang efektif untuk menjangkau konsumen tanpa harus mengeluarkan banyak dana. Tertarik untuk memulai newsletter brand atau perusahaan anda? Berikut beberapa tips untuk kesuksesan email marketing.

Tips Marketing Tumblr: Platform Blogging dan Social Media

Tumblr merupakan sebuah platform blogging/social media. Fitur Tumblr memang mengutamakan kemudahan blogging, namun keunikan fiturnya juga memudahkan interaksi atau engagement antara pengguna sehingga platform ini lebih tepat dijuluki sebagai platform perpaduan blogging dan social media. Akuisi Tumblr oleh Yahoo! beberapa tahun lalu merupakan sebuah bukti bahwa platform ini mempunyai potensi sebagai tempat marketing untuk brand, layaknya platform lain seperti Facebook dan Twitter. Namun, perlu diperhatikan bahwa marketing Tumblr tidak akan sama dalam penerapan strateginya seperti social media pada umumnya karena Tumblr merupakan platform blogging.

5 Poin Penting Untuk Konten Visual Social Media

Mayoritas audiens social media sebuah brand tertarik dengan konten dalam bentuk gambar atau video. Kesuksesan marketing social media anda bergantung pada bagaimana anda dapat terus menjaga konten agar tetap relevan. Karena konten yang relevan dengan audiens akan membuat mereka untuk engage brand anda. Semakin banyaknya audiens yang melakukan engagement, maka semakin besar manfaatnya bagi brand anda, seperti meningkatnya brand awareness. Tampilan visual adalah aspek terpenting dalam menjaga relevansi konten. Berikut adalah beberapa poin yang perlu anda perhatikan dalam penerapan rencana konten visual social media anda.